Wartanad.id - Pidie, 24 April 2025 — Dalam upaya menekan angka kecelakaan lalu lintas di wilayah Kabupaten Pidie, Jasa Raharja Kabupaten Pidie turut serta dalam kegiatan peninjauan langsung ke sejumlah titik rawan laka lantas di sepanjang Jalan Nasional. Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis (24/4) pukul 09.15 WIB dan melibatkan sinergi antara Satlantas Polres Pidie, Dinas Perhubungan Kabupaten Pidie, dan Jasa Raharja.
Peninjauan dilakukan di empat lokasi strategis yang selama ini tercatat memiliki potensi tinggi terjadinya kecelakaan. Titik-titik tersebut antara lain:
1. Depan Masjid Teupin Raya – kawasan tikungan tajam dengan persimpangan menuju Kecamatan Kembang Tanjong.
2. Depan Rumah Gedung Bili Aron, Kecamatan Glumpang Tiga – jalan lurus dengan kecenderungan kecepatan tinggi.
3. Jembatan Rambayan, Kecamatan Peukan Baro – tikungan dilanjutkan dengan jalan lurus yang sering menjadi lokasi kecelakaan.
4. Depan Bengkel 288, Desa Lueng Adang, Kecamatan Padang Tiji – jalan lurus dengan lalu lintas kendaraan berkecepatan tinggi.
Kepala Kantor Wilayah Jasa Raharja Aceh, Donny Koesprayitno melalui Kabag Operasional Jasa Raharja Aceh, Lumalo Marajuang Harahap menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Jasa Raharja dalam mendukung keselamatan lalu lintas, sebagai bagian dari peran preventif terhadap risiko kecelakaan.
> “Kami tidak hanya hadir saat terjadi kecelakaan, tetapi juga aktif melakukan langkah-langkah pencegahan bersama stakeholder terkait. Peninjauan ini menjadi dasar untuk pengusulan pemasangan rambu permanen di titik-titik rawan,” ujarnya.
Lumalo juga menambahkan bahwa sinergitas antarinstansi menjadi kunci dalam menciptakan lalu lintas yang aman dan tertib.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran pengguna jalan terhadap lokasi rawan kecelakaan, serta mendorong perilaku berkendara yang lebih waspada dan bertanggung jawab.