-->
  • Jelajahi

    Copyright © WARTANAD.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Aceh

    Brigade Relawan Ganjar Pranowo Gelar Pertemuan dengan Repdem Pidie Organisasi Sayap Partai PDI -Perjuangan

    Oct 6, 2023, 9:33 PM WIB Last Updated 2023-10-06T23:36:33Z

    Brigade Relawan Ganjar Pranowo Gelar Pertemuan dengan Repdem Pidie Organisasi Sayap Partai PDI -Perjuangan ( Foto Dokumentasi Wartanad.id)

    Pidie ( Wartanad.id)- Relawan yang tergabung dalam Brigade Ganjar Pranowo menggelar pertemuan dengan organisasi sayap Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Repdem pidie, Keduanya melakukan konsolidasi usai Ganjar ditetapkan sebagai calon presiden yang diusung PDIP, Pertemuan tersebut dilakukan secara langsung dan bersilaturahmi di cafe HB Kupi Jln-Keunire Pidie. Jum'at ( 6/10/2023)


    Pertemuan ini sebagai langkah untuk menyatukan visi misi Sahabat Brigade Ganjar dalam memenangkan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 dengan organisasi sayap PDI Perjuangan, yang mampu menggaet pemuda Indonesia tersebut. Selain itu, momen silaturahmi ini juga dimanfaatkan sebagai ajang silaturahmi jelang Pemilu 2024.


    Ketua Brigade Ganjar Pranowo Provinsi Aceh Fadli kepada media ini mengatakan kami sebagai relawan yang mendukung Bapak Ganjar, kami ingin membangun sinergi dengan berbagai elemen masyarakat untuk menghantarkan Bapak Ganjar sebagai Presiden Indonesia terpilih di 2024.

    Dia juga melihat Repdem Pidie diwakili Sekertaris Edi Murlin Siregar.Spd, mengatakan untuk memperkuat sinergitas bersama Sahabat Ganjar dan melakukan eskalasi kualitas maupun kuantitas program-program sosialisasi di masyarakat.

    "Repdem adalah salah satu elemen masyarakat yang menjadi salah satu sayap PDI Perjuangan progresif dan terorganisir dengan baik, Sahabat Brigade Ganjar melihat bahwa kunjungan dan pertemuan silahturahmi kali ini sangat penting untuk mengeskalasi kualitas dan kuantitas program-program sosialisasi kami di masyarakat," tambahnya.

    Sementara itu Fadli ketua Brigade Ganjar Pranowo berharap dapat berjuang bersama Repdem "Kemudian bergerak dalam langkah yang sama, dan bergotong royong terutama dalam memenangkan Ganjar Pranowo di Pemilu 2024," terangnya.

    Fadli memberikan pernyataan bahwa Brigade Ganjar sebagai relawan yang dekat dengan generasi muda, memiliki kemiripan dengan Repdem dalam memperjuangkan nilai-nilai kemanusiaan.

    "Melalui kegiatan kegiatan relawan Brigade Ganjar yang sering beriringan dengan masyarakat dan anak muda, Sahabat Ganjar dan Repdem mempunyai roh yang sama yaitu memperjuangkan nilai-nilai kemanusiaan dan untuk memenangkan bapak Ganjar pranowo," ujar Fadli.

    Fadli juga memberikan harapan besarnya dalam acara silaturahmi ini tersebut yaitu untuk tetap menjaga solidaritas membawa kemenangan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

    "Harapan silaturahmi dan sinergitas Relawan Sahabat Ganjar dan Repdem Pidie 
     agar kita dapat beriringan bersama untuk memenangkan bapak Ganjar pranowo, melalui kegiatan kegiatan kami yang bermanfaat bagi masyarakat," pungkas Fadli 

    Deklarasi kerja sama antara Repdem dan Brigade Ganjar ditandai dengan launching baju pemenangan Ganjar Pranowo yang dilaksanakan secara simbolis oleh Fadli bersama sekertaris Repdem Pidie Edi Murlin Siregar. Laporan ( FH01)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini