-->
  • Jelajahi

    Copyright © WARTANAD.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Aceh

    21 personel polres aceh selatan naik pangkat,Prosesi kenaikan pangkat berlangsung dengan lancar dan khidmat.

    Jul 4, 2023, 3:45 PM WIB Last Updated 2023-07-04T08:46:04Z

    Wartanad.id - Aceh selatan - Kapolres Aceh Selatan, AKBP Nova Suryandaru, memimpin upacara kenaikan pangkat anggota Polri TMT 1 Juli 2023 di Aula Bhara Daksa Polres setempat, Senin 3 Juli 2023.

    Upacara ini menjadi momen bersejarah bagi sejumlah anggota Polri yang telah menunjukkan dedikasi dan pengabdian mereka dalam pelaksanaan tugas menjaga keamanan dan ketertiban Masyarakat.

    Terdapat 21 anggota Polri yang naik pangkat yaitu 10 orang berpangkat Ajun Inspektur Polisi Dua (Aipda) naik pangkat menjadi Ajun Inspektur Polisi Satu (Aiptu).

    Selain itu, 3 anggota Brigadir Polisi (Brigpol) naik pangkat menjadi Brigadir Polisi Kepala (Bripka) dan 8  anggota Brigadir Polisi Dua (Bripda) naik pangkat menjadi Brigadir Polisi Satu (Briptu).

    Prosesi kenaikan pangkat berlangsung dengan lancar dan khidmat. Setiap anggota yang naik pangkat didampingi para Bhayangkari masing-masing.

    Langkah ini bertujuan untuk mengapresiasi dan menghormati peran serta dukungan dari keluarga dalam karier anggota Polri.

    Setelah upacara kenaikan pangkat selesai, acara dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat dengan berjabatan tangan dan penyiraman air bunga kepada personil yang naik pangkat.

    Kapolres Aceh Selatan, AKBP Nova Suryandaru, menyampaikan apresiasi dan penghargaan atas dedikasi dan kerja keras personel dalam menjalankan tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.

    “Kenaikan pangkat ini merupakan hasil dari kerja keras, komitmen, dan dedikasi anggota Polri dalam menjalankan tugas. Saya berharap setelah naik pangkat, semua anggota semakin termotivasi dan semakin bertanggung jawab dalam melaksanakan tugas kepolisian,” kata Nova.

    Diharapkan anggota Polri yang baru naik pangkat dapat terus meningkatkan kinerja dan profesionalisme dalam melayani masyarakat.

    Keberadaan Polri yang berkualitas dan berintegritas menjadi salah satu pilar utama dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

    Upacara kenaikan pangkat ini juga menjadi momen yang menggugah semangat seluruh anggota Polri untuk terus berjuang dan berbuat yang terbaik demi kepentingan masyarakat.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini