Kepala Dinas Syariat Islam (DSI) Kabupaten Pidie Fadli Didampingi Abu Idris Wartawan Serambinews.com, Pada saat wawancari Dinas DSI Pada Hari Raya Idul Adha 1444 H / 2023 M ini Sembelih 118 Sapi Dan 10 Kambing 1600 Kupon Tersalurkan.(Foto Dokumentasi Wartanad.id)
Pidie (Wartanad.id)-Dinas Syariat Islam (DSI) Kabupaten Pidie mencatat sebanyak 118 ekor hewan qurban sapi dan 10 ekor kambing, dari SKPK Kabupaten Pidie untuk menyembelih pada hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah tahun 2023, Adapun hewan qurban tahun ini tercatat pada Panitia Hari-Hari Besar Islam (PHBI) terbagi Sapi 20 ekor 59 ekor sapi disembelih oleh pihak dinas SKPA, 11 ekor disembelih pihak panitia Mesjid Al-Fallah Sigli , 10 ekor sapi disumbangkan kemasyarakat, 8 ekor dipaket kan sebut Fadli, Kepala Dinas Syariat Islam Pidie, di Sigli,Kamis (29/6/2023).
Pada tahun 2022 lalu hewan qurban sebanyak 49 ekor sapi dan kambing, sedangkan sapi 43 ekor dan kambing 6 ekor yang langsung akan diserahkan ke Dayah dan mesjid melalui kantor Dinas Syariat Islam, dari SKPK setempat.
Jika dibandingkan dari tahun lalu lebih banyak tahun ini hewan kurban yang terdaftar mulai PHBI, akan tetapi tahun ini banyak hewan kurban yang dikelola sendiri oleh SKPK.
Sejumlah Masyarakat Dari Kalangan Remaja Mesjid,Buruh Kasar,Ibu Rumah Tangga,Tukang RBT,Tukang Becak dan kalangan Nalayan di pesisir wilayah kabupaten Pidie Tampak Antusias Menanti Disalurkan Daging Qurban Dari Kantor ( DSI) Kabupaten Pidie.( Foto Dokumentasi Wartanad.id)
Kepala Dinas Syariat Islam Fadli mengatakan, pada tahun ini yang dikelola oleh Dinas Syariat Islam melalui Panitia Hari-Hari Besar Islam (PHBI) sebanyak 20 ekor dan 9 ekor, sedangkan 59 ekor hewan kurban akan dikelola sendri oleh pihak SKPK.
“Tahun ini lebih banyak Dayah dan gampong-gampong serta mesjid yang mengirim permohonan meminta hewan kurban ke kantor syariat Islam melalui PHBI, kita belum bisa memastikan karna belum tau kemana akan menyalurkan hewan tersebut” kata Fadli.
Lanjut Fadli lagi tahun 2023 ini yang akan di sembelih oleh SKPK sebanyak 59 sisanya 10 ekor dan kambing akan disembelih di kantor DSi, dan PHBI akan serahkan kupon kepada fakir miskin tuna netra dan buruh kasar serta para ojek.
“Kupon akan kita bagaikan kepada fakir miskin tuna netra dan buruh kasar serta para ojek, setelah disembelih hanya menukar kupon kepada panita,” ucap nya ( FH01)