Wartanad.id - Sigli - Kapolres Pidie AKBP Imam Asfali, S.I.K, melalui Kapolsek Glumpang Baro Ipda Ridho Darwono, S.Sos memberikan bantuan paket sembako kepada warga Gampong U Bungkok Kecamatan Glumpang Baro Pidie. Selasa, 28/03/2023.
Bantuan kemanusiaan ini mencermati adanya kenaikan dan fluktuasi harga bahan pokok masyarakat di awal bulan puasa dan dilaksanakan di seluruh wilayah di Indonesia.
Bantuan yang diberikan adalah sembako salah satunya beras,” jelas Ipda Ridho.
Pemberian Sembako tersebut diberikan kepada masyarakat kurang mampu yang di Kecamatan Glumpang Baro serta masyarakat yang menerima bisa bermanfaat untuk keluarga yang sedang menjalani bulan Ramadhan.
“Ini bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat, Semoga bantuan ini bisa bermanfaat dan memberikan kontribusi positif bagi Institusi Polri,”. ucap Kapolsek Glumpang Baro