-->
  • Jelajahi

    Copyright © WARTANAD.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Aceh

    IPAL Komunal di Gampong Rukoh Resmi Beroperasi

    Dec 6, 2018, 10:41 PM WIB Last Updated 2020-01-23T13:10:35Z
    wartanasional.co, Banda Aceh - Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) Komunal di Dusun Meunasah Baroe, Gampong Rukoh, Kecamatan Syiah Kuala, resmi beroperasi, Kamis (6/12/2018).

    Peresmian IPAL yang dapat menampung dan mengolah limbah domestik dari 52 rumah warga setempat tersebut dilakukan oleh Kadis Perumahan Rakyat dan Permukiman (Perkim) Kota Banda Aceh Jalaluddin mewakili wali kota.

    Jalaluddin mengatakan, keberadaan IPAL Program Sanitasi Berbasis Masyarakat (Sanimas) dan didukung oleh Islamic Development Bank (IDB) itu sangat penting mengingat Rukoh termasuk dalam kawasan padat penduduk dengan lahan terbatas.

    "IPAL ini sangat penting agar limbah domestik rumah tangga baik itu grey water maupun dark water bisa dikelola dengan baik sehingga tidak mencemari lingkungan. Harapan kita semua, kendala tidak memadainya fasilitas sanitasi selama ini di Rukoh bisa teratasi," katanya.

    Hingga kini, sambungnya, Banda Aceh sudah memiliki 20 unit IPAL Komunal yang dibangun dan dikelola secara padat karya oleh mayarakat. "Dalam tahun ini ada tiga unit lagi yang sedang dibangun yakni di Seutui, Panteriek, dan Mibo. Untuk Rukoh, menyahuti permintaan warga akan kita pertimbangkan penambahan IPAL-nya," kata Jalal.

    Keuchik Rukoh Harmidi mengatakan warganya sangat terbantu dengan keberadaan IPAL tersebut. "Kami berharap bukan hanya satu yang dibangun tapi ada beberapa IPAL lagi di desa kami karena sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Pembuangan limbah yang menjadi kendala kami selama ini sudah teratasi dengan adanya IPAL."

    Ia pun berharap masyarakat dapat menjaga dengan baik IPAL tersebut karena sudah menjadi aset gampong. "Mari kita saling membantu dalam merawat dan mengelolanya," kata keuchik seraya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah merealisasikan pembangunan IPAL di Gampong Rukoh.

    Turut hadir pada acara peresmian IPAL tersebut  Camat Syiah Kuala Aulia R Dahlan, Kasatker Pembangunan Infrastruktur Pemukiman (PIP) Banda Aceh M Siswanto, Sekdis Perkim Banda Aceh Rosdi, Ketua Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) Makmur Beurata Gampong Rukoh Abdurrahman Ali, dan sejumlah tamu undangan lainnya. (red)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini